Siapa sih yang gak tahu Jackie Chan? Sepertinya semua pecinta film tahu aktor legendaris yang sudah membintangi berbagai judul film ini, nah kali ini mimin akan membahas pria dengan tingkat humoris tinggi ini nih, karena dalam artikel yang akan mimin tulis di bawah ini, mimin akan merangkum beberapa film terbaru Jackie Chan yang tentunya gak boleh kamu lewatkan, film apa saja? Yuk langsung kita simak dibawah ini.
1. “Good Night Beijing” (2021)
Film Jackie Chan terbaru berjudul “Good Night Beijing”. Dirilis pada tahun 2021, film ini disutradarai langsung oleh anaknya sendiri, Jaycee Chan. Film “Good Night Beijing” secara garis besar bercerita mengenai sebuah kehidupan masyarakat perkotaan yang penuh dengan gejolak. Plot nya juga makin menarik ketika dua sejoli dipertemukan dalam satu peristiwa. Jackie Chan hadir sebagai cameo di pertengahan film. Biarpun ia gak bertarung maupun memamerkan aksi ikoniknya, namun kemunculannya memberikan dukungan moral bagi sang anak.
2. “Vanguard” (2021)
Film ini dirilis pada bulan November tahun lalu, “Vanguard” adalah film Jackie Chan terbaru 2021 yang masih layak buat kamu tonton di tahun ini, sobat. Dalam film ini, Jackie Chan mempunyai peran sebagai Tang Huating, pimpinan dari perusahaan keamanan swasta bernama Vanguard. Perusahaan tersebut memperoleh tugas untuk menyelamatkan nyawa putri pengusaha yang menjadi target penjahat. Film ini mempunyai peralatan canggih serta tim yang kuat, lalu mampukah mereka menyelesaikan misi ini? Yuk, tonton aja cerita selengkapnya, sambil menunggu film Jackie Chan terbaru 2021!
3. “Journey to China: The Mystery of Iron Mask” (2019)
Selanjutnya terdapat “Journey to China: The Mystery of Iron Mask” atau judul Rusianya, “Viy 2: Journey to China” yang tayang pada tahun 2019 lalu. Dalam film tersebut, Jacckie Chan beraddu akting dengan aktor Hollywood kondang, Arnold Schwarzenegger. Meski bukanlah pemeran utama, namun akting Jackie Chan sangat memuaskan. Film tersebut adalah sebuah kolaborasi antara China dan Rusia. Meskipun memiliki rating yang buruk, tapi film ini masih asyik untuk disaksikan bersama keluarga, lho.
4. “The Knight of Shadows: Between Yin and Yang” (2019)
Daftar film Jackie Chan berikutnya yaitu “The Knight of Shadows: Between Yin and Yang” yang juga tayang secara perdana pada tahun 2019. Mengangkat tema sejarah kuno China, film ini dipenuhi aksi menawan juga cerita menarik, dan tak lupa dibumbui elemen komedi segar seperti layaknya film Jackie lainnya. Film ini menceritakan cerita mengenai seorang pemburu iblis yang diperankan oleh Jackie Chan. Ia memiliki misi untuk menyelidiki kasus hilangnya seorang gadis yang diculik oleh makhluk dari dimensi lain.
5. “Bleeding Steel” (2017)
Film ini sebetulnya udah rilis di Hong Kong dan Tiongkok sejak tahun 2017, namun baru masuk ke Indonesia pada awal tahun 2018 lalu. “Bleeding Steel” Mengisahkan tentang agen rahasia yang harus berjuang melawan manusia super yang mempunyai jantung mekanis yang terbuat dari baja. Film ini sajikan nuansa pertarungan kungfu Jackie Chan yang lebih modern dari biasanya karena ada latar belakang robot dan teknologi CGI di dalamnya.