Aplikasi untuk Kamera GoPro Terbaik, Gratis

GoPro Hero merupakan salah satu perangkat action camera yang sedang hits saat ini. Kini GoPro semakin di gemari oleh para fotografer dan traveler, kenapa ? karena GoPro sangat flexibel, mudah, menyenangkan, kamu akan terus memikirkan GoPro dan rasanya ingin terus berpetualang bersama kamera yang satu ini.

Dengan kemampuan dan fitur keren yang ada, GoPro akan mendukung semua kegiatan kamu baik diluar maupuan didalam ruangan seperti saat riding, diving, hiking hingga aerial photography yang dipasangkan pada drone.

Berpetualang dengan kamera GoPro Hero, rasanya ingin menangkap semua pemandangan indah alam sekitar, mengabdikan pemandangan di gunung atau pemandangan yang luas dengan bantuan drone.

Setelah foto atau video berhasil didapatkan, waktunya memindahkan hasil jepretan foto dan rekaman video kamera gopro ke device lain seperti Android, iOS maupun PC.

Nah, agar menggunakan GoPro menjadi lebih mudah, teman-teman harus memiliki satu atau dua aplikasi pendukung untuk memaksimalkan hasil foto dan video dari kamera GoPro. Teman-teman bisa menggunakan 1 dari 3 aplikasi GoPro berikut ini.

Aplikasi untuk Kamera GoPro Hero di Android dan iOS

1. GoPro (formerly Capture)

Sumber gambar: blibli.com

App GoPro memiliki fitur terintegrasi yang memungkinkan kamu berbuat lebih banyak dengan GoPro Hero kamu. Fitur favorit aplikasi ini adalah komponen remote control. App GoPro pada dasarnya mengubah ponsel kamu menjadi remote control sehingga kamu dapat mengendalikan semua fungsi kamera GoPro dengan smartphone kamu (jauh lebih baik daripada menggunakan tombol kecil pada kamera).

Dengan fitur remote control, kamu dapat dengan cepat menyesuaikan pengaturan kamera, seperti mulai dan berhenti merekam, beralih mode, memeriksa tingkat baterai dan “live preview” memungkinkan kamu melihat apa yang GoPro kamu lihat sehingga kamu dapat mengatur pengambilan gambar dengan lebih baik.Dengan aplikasi GoPro, rekaman terbaru kamu akan tersimpan pada telepon dan secara otomatis berubah menjadi QuikStory – video yang mengagumkan dengan efek dan musik. Kamu juga dapat menggunakan aplikasi ini untuk mengendalikan GoPro kamu, melihat hasil tangkapan kamu dan membuat klip pendek.

Dwonload aplikasi GoPro untuk iOS
Download aplikasi GoPro untuk Android

Kompatibilitas Kamera:

  • GoPro HERO6
  • GoPro HERO5
  • GoPro HERO4
  • GoPro Sessoin HERO
  • GoPro HERO3 +
  • GoPro HERO3 (memerlukan pembaruan perangkat lunak kamera)
  • GoPro HERO +

2. younity: Home Media Server

Aplikasi untuk Kamera GoPro Terbaik
Sumber gambar: youtube

Apakah kamu membuat konten secara profesional atau hanya untuk bersenang-senang, younity adalah cara termudah untuk bermain, berbagi, dan mengakses semua video GoPro dari ponsel atau tablet kamu. Dengan younity kamu juga dapat berbagi video GoProke Instagram.

Catatan: Menggunakan younity, harus di instal pada komputer dan perangkat mobile.

3. GoFix

Aplikasi untuk Kamera GoPro Terbaik
Sumber gambar: gojek

GoFix merupakan aplikasi berbayar khusus untuk iOS, harga sekitar $1,99

Jika kamera GoPro memungkinkan kamu mengambil foto-foto agak terdistorsi oleh efek fisheye GoPro. Sementara App GoFix memungkinkan kamu melepaskan efek fisheye dari gambar yang diambil dengan kamera GoPro. Cakrawala melengkung hilang!

Itulah aplikasi kamera GoPro yang bisa teman-teman pakai untuk memudahkan dalam penggunaan kamera GoPro, ada aplikasi yang gratis dan juga ada yang berbayar.

Sekian.