Get Contact adalah salah satu aplikasi yang lagi Hits saat ini terutama pada kaum millenial. karena hanya dengan aplikasi ini kamu bisa mengecek nama kontak apa hp seseorang. ini pula bisa kamu coba pada pasangan kamu untuk membuktikan kalau dia tidak selingkuh.
Menariknya lagi. Kamu gak perlu tuh untuk memyadap hape orang lain hanya untuk mengetahui nama nama kontak yang ada di dalam. Karena kamu tinggal memakai aplikasi ini dan boom semua atau terlihat jelas. Pernah ramai Instagram Stories dengan orang-orang yang membagikan hastag nama kontak mereka yang disimpan di HP orang lain.
Tidak mengherankan jika aplikasi Get Contact yang dipromosikan oleh beberapa influencer di Tanah Air tiba-tiba naik daun dan masuk daftar aplikasi teratas di Google Play waktu itu. Nah, pernah gak kamu bertanya, apa sih sebenarnya fungsi aplikasi Get Contact?
Dilansir dari situs resmi Get Contact, terdapat beberapa fitur yang diberikan pada aplikasi Android terbaru satu ini, di antaranya:
- Keamanan dan perlindungan terhadap panggilan spam dan juga terindikasi sebagai penipuan.
- Identifikasi penelepon untuk biaa mengetahui identitas dan nomor telepon yang gak dikenal secara seketika.
- Verifikasi nomor telepon dengan menggunakan fitur #tag alias hashtag untuk daftar kontak kamu.
- Privasi dan keamanan data pengguna yang dapat disesuaikan oleh pengguna.
- Multiplatform alias dapat digunakan di berbagai layanan, seperti Android, iOS, dan Windows.
- Bila dilihat dari sejumlah fitur yang diberikan, aplikasi Get Contact memiliki fungsi seperti Truecaller dalam mengidentifikasi dan memblokir nomor-nomor spam dan terindikasi penipuan.
Akan tetapi, fitur #tag atau hashtag yang paling menarik dan banyak dicari untuk mengetahui nama kontak WA di HP orang lain, sob. Unik juga, ya?
Dengan beragam fitur menarik yang ditawarkan, gak mengherankan ya kalau aplikasi satu ini banyak diminati para pengguna. Jadi gimana? Makin nggak sabar mau download aplikasi Get Contact di HP kamu? Get Contact sendiri bisa kamu download dan gunakan secara cuma-cuma alias gratis.
Namun, untuk menggunakan fitur-fitur tertentu yang lebih lengkap, tapi sayang kamu kudu berlangganan akun premium terlebih dulu yang dibanderol mulai dari 2.99 dollar AS per bulan. Hanya saja, kalau kamu menggunakannya hanya sekadar untuk mengetahui nama kontak kamu di HP orang lain, kamu bisa langsung download aja.
Cara Menggunakan Aplikasi Get Contact
Aplikasi Get Contact mungkinkan kamu untuk mengetahui nama kamu di HP orang lain, sekaligus mengetahui nama dari nomor enggak dikenal yang masuk ke panggilan kamu. Lalu bagaimana cara menggunakan Get Contact untuk mengetahui nama kita di kontak orang lain?
Caranya pun terbilang sangat gampil untuk kamu lakukan. Cukup install, daftar, dan ikuti beberapa langkah mudah seperti di bawah ini, sob.
- Kamu tinggal buka aplikasi Get Contact
- Ketuk tombol Agree & Continue.
- Ketuk Start Now pada halaman informasi fitur yang ditawarkan.
- Daftar atau login menggunakan akun Google atau Facebook.
- Tunggu hingga muncul opsi Skip.
- Ketuk tombol Quick Login via WhatsApp
- Kirim format pesan yang sudah ada pada kolom chat WhatsApp.
- Ketuk ikon X pada jendela langganan akun premium yang muncul.
- Buka menu Other, ketuk angka yang muncul di sebelah profil Get Contact.
- Ketuk ikon Kontak di halaman utama aplikasi Get Contact dan berikan izin akses.
- Kembali ke aplikasi Get Contact dan tekan Show More pada bagian ‘Who’s here?’.
- Pilih salah satu kontak untuk dilihat.
Note: Selain untuk platform Android, untuk kamu pengguna perangkat berbasis iOS bisa mendapatkan aplikasi Get Contact melalui App Store, loh.