Hallo sobat teknohits. apakah kamu pernah melakukan aktivitas pinjaman online? Pinjaman online atau biasa disebut dengan sebutan pinjol ini memang sedang ramai diperbincangkan karena ketidakjelasan bunga yang dibayar.
Maka dari itu disini teknohits akan memberikan kamu sebuah cara untuk menghapus data pinjaman online. jadi jika kamu sudah selesai melunasi pinjol yang kamu lakukan lalu kamu takut data pribadi kamu dipergunakan tidak sepatutnya. Yuk ikuti instruksi berikut ini. hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Menghapus Data Pinjaman Online
Terdapat beberapa hal yang kudu kamu perhatikan terlebih dahulu sebelum melakukan penghapusan data. Salah satunya yaitu memastikan kesepakatan utang antara kamu dan aplikasi tersebut. Gak sedikit nasabah yang harus melakukan pembayaran secara terus-menerus sampai gak ada habisnya. Dari yang awalnya contohnya hanya Rp500.000,-, jumlah tagihan bisa jadi jutaan!
Ditambah pula ada risiko ancaman akan menghubungi orang orang terdekat, teman-teman kantor dan keluarga yang datanya diperoleh dari HP kamu, sehingga mereka pula juga akan ikut terganggu.
Cara Menghapus Data dari Pinjaman Online
Apabila kamu sudah gak sabar lagi dengan berbagai notifikasi yang dimunculkan oleh aplikasi kredit atau pinjam online. Maka kamu wajib mencoba untuk cara hapus data dari pinjaman online. Apabila kamu sudah berkomitmen untuk meninggalkan layanan ini atau mungkin sudah kapok dengan urusan pinjam-meminjam uang. Maka simak langkah dan caranya berikut ini, sobat.
Berikut ini cara menghapus data dari pinjaman online:
Bila pinjaman sudah lunas, hubungi call center aplikasi kredit online terkait dan ajukan permohonan penghapusan data pribadimu.
- Hapus aplikasi kredit online yang sudah terpasang di smartphone.
- Ganti SIM card.
- Hapus akun media sosial WA, IG, LINE hingga Facebook.
- Ganti dengan akun bernomor baru.
- Jika gangguan masih berlanjut, laporkan ke OJK.
- Cara Mengamankan Data Kontak dari Pinjaman Online
Terdapat beberapa cara yang bisa kamu coba untuk cara mengamankan data kontak dari pinjaman online supaya gak terekam oleh aplikasi ini juga agar pihak aplikasi terkait gak menghubungi nomor kontak di smartphone kamu. Berikut ini yaitu sejumlah cara dan langkah untuk mengamankan data kontak milikmu dari sadapan pinjaman online, sob. Dari meminjam uang di aplikasi, lebih baik atur keuangan pakai aplikasi pengatur keuangan.
- Settings/Pengaturan > Aplikasi > cari aplikasi pinjaman online terkait > izin> non-aktifkan semua
- Ganti nomor SIM card.
- Ganti nomor WhatsApp.
- Selalu matikan GPS.
- Aplikasi media sosial yang berada dalam koneksi jangan dikaitkan dengan nomor yang baru.
- Jalur Perlindungan Hukum Dari Pinjaman Online.
Sebagai informasi, belakangan ini Kementerian Komunikasi dan Informatika menyoroti penyalahgunaan data kontak pribadi nasabah oleh sejumlah aplikasi pinjam online. Aplikasi yang diketahui melakukan penyalahgunaan data akan dikenakan sanksi perdata maupun pidana yang cukup berat melalui RUU Perlindungan Data Pribadi (PDP). Sehingga dengan adanya jaminan perlindungan konsumen pengguna pinjam online ini semoga membantu kamu terhindar dari adanya praktik penyalahgunaan data pribadi, sobat.