Facebook merupakan salah aplikasi sosial media paling banyak penggunanya di dunia. tak ayal jika berbicara Facebook pasti semua orang mempunyai akun pribadi. tapi saat ini Facebook sudah mulai ditinggalkan. Karena telah banyak aplikasi serupa yang dianggap lebih keren dan kekinian dari Facebook salah satunya yaitu instagram.
maka dari itu teknohits disini akan menjelaskan sebuah info penting untuk kamu yang sudah tidak mau lagi membuka Facebook dan ingin menghapus riwayat atau isi pesan akun. Maka dari itu inilah beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menghapus semua pesan akun Facebook kamu 2 menit saja.
Hampir semua orang di dunia mempunyai akun media sosial Facebook. Namun, belum tentu semuanya paham betul bagaimana cara memainkannya, termasuk salah satunya cara menghapus pesan di FB. Dengan pengguna aktif tiap bulannya yang mencapai 2,6 miliar orang, Facebook makin laku keras karena mampu menghadirkan fitur-fitur yang sangat bermanfaat. Contohnya saja Facebook Messenger, yang bahkan saat ini turut bersaing dengan WhatsApp.
Sama seperti aplikasi chatting pada umumnya, pasti kamu pernah dong merasa risih dengan pesan-pesan lama yang ada didalamnya sehingga berniat untuk menghapusnya? Nah, jika kamu belum tahu bagaimana caranya, berikut teknohits mempunyai tutorial cara menghapus pesan di FB dengan mudah dan praktis.
Cara Hapus Pesan di FB Lewat HP
Pertama-tama, mimin akan ajarin kamu cara hapus pesan di FB lewat aplikasi Messenger yang ter-install di HP kamu. Kira-kira bagaimana ya, geng? Langsung saja cek, yuk!
- Login akun Facebook.
- Pilih chat yang ingin dihapus dengan cara tekan dan tahan selama 1 detik.
- Ketuk pada menu ikon hamburger atau tiga garis horizontal.
- Pilih opsi Delete untuk menghapus chat tersebut.
Cara Hapus Semua Pesan untuk Facebook di PC
- Jika kamu kebetulan sedang berada di depan PC atau laptop dan ingin menghapus pesan di FB, kamu dapat ikuti langkah-langkah berikut ini, sobat!
- Buka website Facebook (https://www.facebook.com/), kemudian login dengan menggunakan akunmu.
- Ketuk pada ikon Facebook Messenger.
- Klik ikon 3 titik pada pesan yang ingin kamu hapus, lalu pilih opsi Open in Messenger.
- Arahkan lagi kursor ke ikon 3 titik pada pesan yang ingin dihapus, lalu pilih opsi Delete.
Cara Menghapus Semua Pesan di FB
Terakhir, Jaka bakal ajari kamu cara menghapus semua pesan di FB dengan praktis. Kalau menggunakan cara-cara di atas, pasti pegel banget karena kamu harus mengulang sampai ratusan kali untuk menghapus semua pesan. Untuk melakukan cara ini, kamu wajib menggunakan browser Google Chrome di PC, sobat. Hal tersebut dikarenakan Chrome menyediakan extension untuk menghapus semua pesan di FB Messenger. Penasaran bagaimana caranya? Langsung saja simak di bawah ini, yuk!
- Buka aplikasinya dan pilih ikon 3 titik yang terletak di pojok kanan atas.
- Pilih More Tools, kemudian pilih Extension.
- Pilih ikon 3 garis horizontal yang ada di pojok kiri atas, kemudian klik pada Open Chrome Web Store.
- Ketikkan Delete All Message pada Search Bar. Tekan Enter pada keyboard untuk mulai mencari.
- Klik Add to Chrome pada extension teratas yang muncul pada daftar pencarian. Extension ter-install di browser Google Chrome secara otomatis.
- Pastikan kamu sudah login Facebook pada browser. Kemudian klik pada ikon extension Delete All Message yang ada di pojok kanan atas. Pilih Open for Messages.
- Pilih Delete All Messages untuk langsung menghapus semua pesan di Messenger.