Untuk kamu pengguna Smartphone Samsung Galaxy A10 teknohits punya info menarik nih karena dalam artikel ini mimin akan membahas cara mudah screenshot samsung Galaxy A10. mungkin cara ini sangat terdengar mudah akan tetapi jika kamu belum tahu caranya yuk langsung saja kita ulas berikut ini ya.
Daftar Isi tampilkan
Menggunakan kombinasi tombol fisik
- Sobat bisa mencari area yang akan diambil screenshot.
- Jika sobat sudah dipilih areanya, maka sobat bisa menekan tombol Power + Volume Bawah secara bersamaan untuk mengaktifkan screenshot.
- Layar akan berkedip dan suara shutter terdengar yang menandakan bahwa screenshot selesai diambil.
- Nantinya sobat bisa langsung lihat hasil screenshot pada menu notifikasi atau mengunjungi aplikasi Gallery.
- Jika dibilang cara memakai tombol fisik merupakan yang paling mudah karena tidak perlu melakukan pengaturan terlebih dahulu. Bahkan rata-rata smartphone Android dapat menggunakan kombinasi tombol ini.
Memakai Metode Palm Swipe
- Sobat bisa langsung menuju menu atau aplikasi Settings.
- Pada halaman Settings, sobat bisa mengunjungi menu Advanced Feature.
- Selanjutnya, sobat bisa pilih menu Motion and Gesture.
- Pada halaman Motion and Gesture, sobat bisa mengaktifkan Palm Swipe to capture.
- Setelah aktif, sobat bisa langsung mencari area yang akan di-screenshot.
- Setelah area screenshot dipilih, maka sobat bisa mengepalkan tangan seperti pisau di posisi miring dan langsung melakukan swipe pada layar dari arah kanan ke kiri.
- Setelahnya Nantinya layar akan berkedip dan suara shutter terdengar yang menandakan bahwa screenshot telah selesai diambil.
- Sobat bisa langsung melihat hasil screenshot pada aplikasi Gallery atau menu notifikasi.
Bisa dibilang Palm Swipe dapat berguna apabila jari sedang kotor sehingga dapat langsung melakukan swipe dari kanan ke kiri layar. Namun fitur ini harus diaktifkan terlebih dahulu untuk bisa digunakan oleh penggunanya.
Kalau menurut mimin pribadi, cara menggunakan kombinasi tombol Power dan Volume bawah merupakan yang paling praktis dilakukan pada Galaxy A10 karena tidak memerlukan pengaturan terlebih Mood dahulu pada smartphone.