Tahukah Kamu, Inilah Ikan Predator Paling Ganas dan Mengerikan di Dunia

Selain mempunyai gizi yang baik bagi manusia, ikan juga biasa dipelihara manusia sebagai pajangan hias di akuarium, namun Tahukah Kamu tidak semua ikan bisa kamu pelihara dan dikonsumsi. Yuk kita bahas dibawah ini.

Kali ini admin teknohits bakal berbagi info nih mengenai ikan predator paling ganas di dunia, dan tentu saja sangat disarankan untuk tidak memeliharanya. Berikut beberapa ikan yang sangat berbahaya tersebut.

 

Angler Fish

Tahukah Kamu, Inilah Ikan Predator Paling Ganas dan Mengerikan di Dunia
Sumber gambar: liputan 6

Ikan Angler Fish atau biasa dikenal sebagai ikan pemancing, hidup dalam kedalaman laut antara 3.300 hingga 6.600 kaki di bawah laut. Ia disebut ikan pemancing karena menangkap mangsa dengan cara unik menggunakan bagian tubuhnya yang menonjol keluar dari kepalanya sehingga mirip dengan kail pancing.

Angler Fish mampumengeluarkan cahaya bioluminescent yang berasal dari jutaaan bakteri bercahaya yang menempel. Mulutnya yang besar dengan rahang kuat bergigi tajam mengarah ke dalam membuat mangsa dilahapnya dengan mudah. Ikan pemancing ini juga memiliki taring yang oversized dan rahang yang kuat. Gigi taring bawahnya berukuran lebih besar dan panjang. Kendati ikan sangat menakutkan, tetapi ukurannya terlampau kecil untukdapat melukai manusia.

 

Viper Fish

Tahukah Kamu, Inilah Ikan Predator Paling Ganas dan Mengerikan di Dunia
Sumber gambar: biblioteka

Ikan ini mempunyai bentuk yang mengerikan sering berenang menuju laut yang lebih dangkal sekira kurang dari kedalaman 700 kaki. Pacific Viper Fish bahkan bisa tumbuh hingga mencapai panjang dua meter. Viper Fish memiliki taring panjang yang siap melumat mangsanya.