5 Game Online Terbaik Untuk Menemani Malam Minggu

dewasa ini game online tengah marak jadi bahan perbincangan terutama di kalangan anak muda dan anak milenial. Ini semua dimulai ketika semua orang harus berdiam diri akibat adanya pandemi Covid-19. dan bermain game online adalah satu aktivitas seseorang agar tidak merasa bosan ketika banyak menjalani kehidupan di dalam rumah.

Apa lagi untuk seorang singel atau jomblo yang merasa kesepian tidak ada pasangan ditambah ruang gerak yang terbatas membuat rasa bosan terus bermunculan, nampaknya jika kamu yang berada dalam kondisi tersebut harus mendownload salah satu aplikasi game online dari 5 Game Online Terbaik ini. untuk itu yuk kita bahas dibawah ini.

 

5 Game Online Terbaik Untuk Menemani Malam Minggu Seorang Jomblo

 

PUBG Mobile

PUBG Mobile
Sumber gambar: RRI

yang pertama adalah game PUBG Mobile bisa diunduh gratis di platform Android. Game ini mengharuskan Anda bertahan hidup di suatu pulau, mencari senjata dan bangunan untuk berlindung dari serangan lawan. Game online ini akan memilih pemenang berdasarkan keberhasilan pemain menjadi satu-satunya yang bertahan hidup dalam satu kali pertandingan

 

Mobile Legends: Bang Bang

Mobile Legends: Bang Bang
Sumber gambar: ganebraves

Game Mobile Legends: Bang Bang populer bagi mereka yang senang dengan game multiplayer online battle arena (MOBA). Game ini mengharuskan gamer memilih salah satu hero yang tersedia, menghancurkan menara lawan dan bersatu untuk berperang melawan musuh dalam pertempuran lima lawan lima pemain.

 

Garena Free Fire

Garena Free Fire
Sumber gambar: google play

Garena Free Fire mengusung permainan battle royale serupa PUBG Mobile. Game ini menantang gamer untuk dapat bertahan hidup hingga menjadi orang yang terakhir hidup dalam permainan.

 

Call of Duty: Mobile

Call of Duty: Mobile
Sumber gambar: selular.id

Seri Call of Duty sudah tidak asing lagi bagi para gamer. Game ini pernah muncul di platform PC, kemudian kini dapat dimainkan di platform mobile. Game memiliki beberapa modus, yang menantang gamer menguasai senjata dalam mode first person shooter.

 

Clash of Clans

Clash of Clans
Sumber gambar: supercell

Game Clash of Clans sempat digandrungi para gamer mobile di awal-awal kemunculannya. Game ini menawarkan modus war yang memungkinkan Anda bertempur dengan Clan lain. Anda bisa membangun desa, menyiapkan pertahanan dan menyerang base lawan untuk mendapatkan sumber daya.