Hallo guys, kali ini teknohits akan memberikan informasi mengenai fungsi Dari beberapa benda di sekitar kamu yang sama sekali gak kepikiran, karena ternyata terdapat banyak fungsi rahasia di dalamnya.
Setiap desain yang dipunyai oleh benda-benda di sekitarmu pasti mempunyai fungsi yang bisa kamu manfaatkan. Maka dari itu Berikut ini beberapa yang tersembunyi dan mungkin belum kamu ketahui.
1. Label di Belakang Sepatu
Yang pertama label terdadapat di belakang sepatu yang umumnya ditemukan pada sepatu yang menutupi hingga mata kaki kamu. Selain untuk mempermudah masuknya kaki, label ini juga mempunyai fungsi untuk mengikat kelebihan tali sepatu atau jadi gantungan saat kamu menjemurnya loh .
2. Lapisan Karet di Tutup Botol
Pernah minum minuman bersoda? Saat membuka botol, kamu pasti akan menemukan lapisan karet di dalamnya kan? Nih ternyata lapisan ini berfungsi untuk menahan gas pada minuman berkarbonasi agar enggak cepat menguap guys .
3. Lubang Kecil di Gembok
Bila kamu memperhatikan detail pada gembok, pasti kamu temukan lubang kecil pada bagian bawah. Lubang ini ternyata berfungsi untuk mencegah uap air agar enggak membuat gembok cepat berkarat pada cuaca lembab.
Nah bila sudah terlanjur macet, kamu dapat memasukan sedikit pelumas pada lubang untuk melancarkan kembali kunci gembok.
4. Lubang di Pegangan Vacuum Cleaner
Dalam rumah kamu punya vacuum cleaner? Coba deh perhatikan detail pada pegangannya? Jika ada lubang pada pengangan vacuum cleaner milikmu itu berfungsi untuk mengurangi kekuatan angin penghisap debu dan mencegah overheating loh. Kamu bisa membukanya jika ingin membersihkan tirai.
5. Tombol di Jendela
Tombol di jendela ini bukan tak memiliki maksud loh guys . Khusus di daerah yang memiliki musim panas dan musim dingin, tombol ini berfungsi untuk membantu tekanan pada kaca jendela loh . Saat musim panas biarkan agak longgar untuk sisa pemuaian dan pada musim dingin dikencangkan agar udara dingin enggak masuk ke dalam ruangan.