sebuah paragraf terdiri atas kalimat utama dan kalimat

sebuah paragraf terdiri atas kalimat utama dan kalimat

jawaban

Kalimat utama merupakan kalimat yang mengandung ide utama atau gagasan pokok dalam sebuah paragraf. Sebuah paragraf biasanya memiliki satu kalimat utama. Letak dari kalimat utama dalam suatu paragraf juga menentukan pola pengembangan paragraf tersebut. Kalimat utama yang terletak pada awal paragraf menunjukkan pola pengembangan deduktif. Sementara itu, kalimat utama yang terletak di akhir paragraf menunjukkan pola pengembangan induktif. Selain kalimat utama, suatu paragraf juga dibangun oleh minimal 1 kalimat penjelas. Kalimat penjelas berisi gagasan penjelas yang berfungsi mendukung kalimat utama.

Pada kesempatan kali ini, kita diminta untuk membuat suatu paragraf yang terdiri dari satu kalimat utama dan kalimat pengembang atau penjelas. Berikut kakak akan mencoba membuat paragraf tersebut.

Temperatur Benda

Suhu suatu benda merupakan derajat kepanasan yang dimiliki oleh suatu benda. Suatu benda dapat bersifat dingin, hangat, atau panas tergantung dari suhu atau temperatur benda tersebut. Pada saat ini, suhu dapat diukur dengan bantuan sebuah alat bernama termometer. Terdapat 3 jenis termometer yang terkenal saat ini yaitu Celcius, Fahrenheit, dan Kelvin.

Pada paragraf di atas, kakak menggunakan pola pengembangan deduktif. Hal ini dikarenakan kakak meletakkan kalimat utama pada awal paragraf yaitu ‘suhu suatu benda merupakan derajat kepanasan yang dimiliki oleh suatu benda’.