Tidak Sulit, Inilah Cara Membuat Kartu Keluarga Online 2021

Cara membuat kartu keluarga online kedengarannya memang agak sulit, apalagi dikalangan masyarakat awam dan belum pernah mencobanya. Mengingat prosedur offline yang prosedurnya lumayan ribet. Lantas, benarkah demikian?

Tentu saja tidak, karena sistem pembuatan kartu keluarga online ini dibuat tentunya bukan untuk mempersulit masyarakat, tetapi justru malah mempermudah. Oleh karena itu, Anda tidak perlu merasa takut ketika ingin mencobanya.

BEGINI, CARA MEMBUAT KARTU KELUARGA ONLINE

alah satu informasi penting yang dibutuhkan adalah mengenai pembuatan kartu keluarga dengan cara online. Bagi masyarakat yang ingin membuat kartu keluarga, bisa menggunakan cara di bawah ini :

  • Mengajukan permohonan melalui web atau aplikasi yang telah disediakan oleh Dinas Kependudukan Kabupaten/Kota.
  • Mengisi permohonan dengan menyertakan nomer handphoneatau alamat email yang aktif
  • Permohonan pelayanan akan di tandatangani secara TTE oleh Kepala Dinas Dukcapil.
  • Melalui sistem aplikasi SIAK, pihak yang mengajukan permohonan akan menerima SMS atau email yang berupa informasi link web untuk proses cetak dokumen, serta PIN.
  • Informasi tersebut dapat digunakan oleh masyarakat untuk melakukan cetak dokumen kependudukan secara mandiri.

Jika dicermati dengan baik, cara-cara tersebut sangatlah mudah, praktis, dan tidak membutuhkan banyak biaya transport.

Catatan penting bagi pengurus kartu keluarga secara online, apabila mendapatkan PIN melalui SMS dan email, PIN tersebut haruslah disimpan dengan baik karena bersifat rahasia. Jangan sampai PIN tersebut disebarkan kepada siapapun untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

MENGETAHUI NOMOR DAN MEMPERBARUHI KK

Sebagai bagian dari keluarga, masyarakat yang memiliki kartu keluarga wajib mengetahui nomor KK-nya, karena hal tersebut akan dibutuhkan untuk mengurus dokumen-dokumen lainnya.

Namun, seringkali pemilik KK lupa dengan nomer KK yang dimilikinya karena nomornya memang cukup panjang dan tidak setiap orang akan selalu membawa dokumen KK (Kartu Keluarga) kemanapun mereka pergi.

Oleh karena itu, terdapat sebuah cara untuk mengetahui nomor KK secara online agar pengguna tidak perlu repot-repot melihat pada cetakan KK yang mungkin tertinggal di rumah.

Berikut cara mengetahui nomor KK secara online :

  • Mengunjungi web dukcapil.kemendagri.go.id
  • Masukkan NIK yang tertera pada KTP (Kartu Tanda Penduduk) yang biasanya selalu dibawahi oleh setiap orang di dalam dompet.
  • Apabila NIK telah terdaftar di database, maka akan muncul data lengkap termasuk nomor KK yang dibutuhkan.

Dengan kemajuan teknologi yang semakin canggih, hanya dengan ketikan jari masyarakat dapat mengetahui informasi penting yang dibutuhkan sewaktu-waktu.

Selain untuk mengetahui nomor KK, masyarakat juga bisa mencari informasi mengenai cara memperbaharui KK, yaitu sebagai berikut :

  1. Membawa Dokumen

Dokumen yang dibutuhkan terkait dengan alasan untuk memperbaharui KK, misalnya KK diperbaharui karena adanya anggota keluarga baru, KK hilang atau rusak, atau adanya pengurangan anggota keluarga.

Dokumen tersebut, antara lain :

  • Penambahan anggota keluarga : Surat pengantar RT/RW setempat, KK lama dan surat ket. kelahiran calon anggota keluarga baru.
  • Pengurangan anggota keluarga : Surat pengantar RT/RW setempat, KK lama, surat keterangan kematian atau surat keterangan pindah
  • Pengganti KK yang hilang atau rusak : Surat pengantar RT/RW setempat, surat keterangan hilang dari kepolisian atau KK yang rusak, Fotokopi KTP dari salah satu anggota keluarga.
  1. Membawa Dokumen ke Kelurahan Setempat

Dokumen yang telah dilengkapi dengan baik dapat dibawa ke kelurahan setempat untuk diproses lebih lanjut oleh petugas. Jangan lupa untuk mengisi formulir dengan benar terlebih dahulu.

Internet kini menyajikan berbagai informasi yang bisa dicari dengan mudah dan benar, sehingga sistem online bukan lagi menjadi persoalan. Masyarakat yang kebingungan dapat menemukan dengan cepat, cara membuat kartu keluarga online.