Cara ganti kartu 3G ke 4G akan sangat diperlukan dewasa ini. Karena seiring berkembangnya zaman dan teknologi, perubahan jaringan yang digunakan oleh telepon seluler pun semakin tinggi. Dahulu jaringan 3G merupakan jaringan yang banyak digunakan, tetapi seiring berlalunya waktu banyak orang yang beralih menggunakan 4G.
Telkomsel juga turut meramaikan penawaran jaringan internet 4G di Indonesia. Namun, hal ini menjadi masalah bagi sebagian orang yang sudah lama setia kepada kartu SIM-nya yang masih 3G. Banyak dari mereka yang enggan menggantinya, tetapi memerlukan jaringan 4G untuk memenuhi kebutuhannya.
Berdasarkan masalah itu maka artikel ini akan memberikan informasi cara mengganti kartu 3G menjadi 4G untuk operator Telkomsel.
Cara Ganti Kartu 3G ke 4G Telkomsel 2021
- Penggantian via Online dan Telepon Seluler
Untuk melakukan cara ini maka pengguna perlu mengisi formulir terlebih dahulu di situs resmi Telkomsel. Agar langsung masuk ke laman pengisian formulir, akseslah alamat tsel.me/usim ini. Kemudian isi formulir pertanyaan nomor ponsel, domisili, identitas, email, dan pernyataan persetujuan. Setelahnya, tunggulah hingga kartu SIM 4G dikirimkan ke alamat tertulis di formulir.
Selanjutnya, pengguna secara mandiri melakukan penggantian kartu 3G ke 4G. Untuk menggunakan cara ini, ada dua tahapan yang harus dilakukan. Pertama cara untuk mendapatkan PIN dari kartu SIM lama dan yang kedua cara untuk mendaftarkan PIN ke kartu SIM baru. Berikut detail kedua tahapan yang harus dilakukan
Tahap Pertama
- Tekan *888*46# pada menu dial up
- Pilih angka 1 pada opsi yang muncul di layar
- Masukkan nomor kartu SIM 4G lalu pilih “YA”
- Catat PIN
- Lepas kartu SIM lama dari telepon seluler
Tahap Kedua
- Pasang kartu SIM 4G pada telepon seluler
- Telan Tekan *888*46# pada menu dial up
- Pilih angka 2 pada opsi yang muncul di layar lalu pilih “YA”
- Masukkan nomor kartu SIM lama dan PIN yang dicatat lalu pilih “YA”
- Permintaan penggantian pun selesai lalu tunggu SMS konfirmasi keberhasilan
- Penggantian via GraPARI Telkomsel
Ada dua cara menggunakan GraPARI, yakni dengan menggunakan MyGraPARI atau mendatangi gerai GraPARI Telkomsel. Penggantian kartu SIM 4G akan lebih mudah dengan menggunakan layanan mesin MyGraPARI. Pengguna Telkomsel dapat secara mandiri melakukan penggantian dengan menyiapkan beberapa berkas yang dibutuhkan.
Adapun berkas yang dibutuhkan di antaranya ialah e-KTP untuk WNI dan paspor/KITAS/KITAP untuk WNA. Sebelum mendaftarkan penggantian kartu pastikan perangkat seluler telah mendukung dan telah aktif fitur 4G-nya.
Selain itu, Telkomsel meminta agar penggunanya memastikan terlebih dahulu bahwa kartu yang akan diganti tidak terkait layanan perbankan. Jika ada maka penggantian hanya dapat dilakukan di gerai GraPARI.
Penggantian kartu 3G menjadi 4G yang dilakukan di gerai GraPARI juga cukup mudah karena pengguna nantinya akan dilayani oleh customer service Telkomsel.
Sebelumnya, disarankan untuk melakukan reservasi terlebih dahulu melalui menu “Pusat Bantuan” yang ada pada aplikasi MyTelkomsel. Pilih “Reservasi GraPARI” untuk mendapatkan SMS yang berisi order ID. Sebelum menuju gerai, siapkan juga berkas yang sama seperti yang dibutuhkan MyGraPARI. Tahapan selanjutnya, pengguna akan dibantu customer service.
Telkomsel sebagai salah satu operator yang telah dipercaya oleh banyak masyarakat Indonesia selalu berusaha memberikan layanan yang terbaik. Salah satunya layanan cara ganti kartu 3G ke 4G dengan berbagai pilihan untuk penggunanya.
Jadi, bagi pengguna yang ingin mengganti kartu 3G-nya menjadi 4G dapat memilih cara di atas yang sesuai dengan kemampuan dan waktu Anda.