Cara Mengaktifkan & Menonaktifkan Windows Defender Permanen

Windows Defender adalah program perlindungan malware gratis yang ditawarkan oleh Microsoft untuk Windows 7, Windows 8 dan Windows 10. Windows Defender dapat melindungi PC kamu dari software atau tool berbahaya yang didalamnya terdapat virus, spyware, trojan, dll.

Namun, para peneliti antivirus komputer mengemukakan bahwa antivirus dari pihak ketiga lebih baik dari Windows Defender. Jadi, jika kamu lebih memilih untuk menggunakan software antivirus pihak ketiga, kamu bisa menonaktifkan Windows Defender.

Pada Windows 10 dan Windows 8, Windows Defender telah terinstal di PC kamu dan diaktifkan (aktif) secara default pada sistem. Pada Windows 7 dan Vista, “Windows Defender” diberi nama “Security Essentials”, jika kamu ingin menggunakannya untuk perlindungan komputer, kamu dapat mendownload dan menginstalnya langsung dari Situs Web Microsoft.

Di Windows 10, kamu bisa mematikan perlindungan real-time Windows Defender, tapi hanya sementara. Windows secara otomatis akan mengaktifkan perlindungan real-time kembali jika dinonaktifkan untuk sementara waktu.

Nah, untuk mengaktifkan atau menonaktifkan Windows Defender secara permanen, ikuti tutorialnya di bawah ini.

Cara Mengaktifkan Windows Defender

Untuk mengaktifkan Windows Defender, kamu harus uninstall antivirus pihak ketiga seperti Avast, AVG, Avira, Bitdefender dll. Kenapa? Karna antivirus tersebut telah menonaktifkan Windonws Defender secara otomatis sejak mereke terinstall. Jadi, mau ga mau kamu harus uninstall antivirus tersebut. Oke, untuk cara cepatnya langsung saja ikuti langkah-langkah berikut ini.

Mengaktifkan Windows Defender di Windows 7 & Vista

  1. Uninstall antivirus pihak ketiga dari sistem kamu, dari Control Panel > Programs > Programs and Features.
  2. Download dan Instal Security Essentials dari Microsoft. Saat penginstalan selesai, biasanya Security Essentials akan diaktifkan secara otomatis di sistem kamu. Jika tidak…
  3. Arahkan ke Control Panel > System and Security > Action Center.
  4. Di bagian Security klik tombol Turn on now di sebelah Spyware dan proteksi software yang tidak diinginkan.

 

Mengaktifkan Windows Defender di Windows 8 & 8.1

Pada Windows 8 & 8.1, Windows Defender telah terinstal. Jika kamu ingin menggunakan Windows Defender sebagai program antivirus di Windows 8 & Windows 8.1:

  1. Uninstall antivirus pihak ketiga dari sistem, dari Control Panel > Programs > Programs and Features.
  2. Arahkan ke Control Panel > System and Security > Action Center.
  3. Di bagian Security klik tombol Turn on now di sebelah Spyware dan proteksi software yang tidak diinginkan.

 

Mengaktifkan Windows Defender di Windows 10

Pada Windows 10, Windows Defender telah terinstal. Jika kamu ingin menggunakan Windows Defender sebagai program antivirus di Windows 10 kamu:

  1. Uninstall antivirus pihak ketiga dari sistem, dari Control Panel > Programs > Programs and Features.
  2. Arahkan ke Control Panel > System and Security > Action Center.
  3. Di bagian Security klik tombol Turn on now.

mengaktifkan windows defender di windows 10

Cara Menonaktifkan Windows Defender

Teknohits ingatkan lagi bahwa antivirus window defender akan menonaktifkan dirinya secara otomatis saat menginstal antivirus pihak ketiga.

Perlu diketahui juga bahwa ikon perisai akan terus muncul di area notifikasi Taskbar, karena ikon Windows Defender Security Center tidak hanya didedikasikan untuk antivirus.

Untuk menonaktifkan Windows Defender ikuti langkah-langkah berikut:

1. Tekan tombol Windows + R untuk membuka jendela Run, lalu ketik “gpedit.msc” dan kemudian tekan Enter.

gpedit

2. Jika diminta persetujuan oleh User Access Control, klik Yes untuk melanjutkan.
3. Di jendela kiri Local Group Policy Editor, navigasikan ke jalur folder ini:

Computer Configuration > Administrative Templates > Windows Components > Windows Defender

local group policy editor

4. Di panel sebelah kanan, klik dua kali pada kebijakan Turn off Windows Defender untuk mengeditnya. Dan untuk menonaktifkan Windows Defender, pilih Disable, lalu klik OK.

turn off windows defende

Sekarang kamu cek apakah Antivirus Windows Defenders sudah tidak aktif atau masih aktif. Harusnya sih tidak aktif!

Iutlah langkah-langkah cara mengaktifkan dan menonaktifkan windows defender. Mudah bukan?

Sekian tutorial kali ini, semoga bermanfaat dan selamat mencoba.