Jika berbicara tentang film vampir sepertinya otak kamu langsung akan mengarah pada film twilight saga yang dibintangi si cantik Kristen Stewart, iya memang tidak dipungkiri film twilight sangat seru dan menarik untuk disaksikan.
Tapi, apakah kamu tahu ternyata selain film twilight ada lho film bertemakan vampir yang tak kalah seru, Gak percaya? nih mimin buktikan dan sudah mimin rangkum deretan film vampir terbaik yang bisa kamu tonton selain twilight saga. Yuk langsung kebawah ya.
1. Dracula
Dracula berkisah tentang hidup Count Dracula dari novel Bram Stoker dengan judul yang sama. Film ini berlatar pada tahun 1897, seorang pengacara muda, Jonathan Harker (Keanu Reeves), pergi ke Transylvania untuk mengatur akuisisi real estate Dracula di London dari koleganya, Renfield, yang sudah gila. Akting Reeves dalam film vampir ini sangat apik. Sebab ia sukes menghidupkan kisah cinta segitiga antara dirinya, Dracula, dan tunangannya di dalam film horor mengenai vampir berdurasi 2 jam ini.
2. Underworld
Underworld jadi salah satu film vampir pertama dari seri Underworld. Plot utamanya berfokus pada perseteruan antara vampir dan lycan, dua spesies makhluk kuno yang telah berberap selama beberapa generasi. Selene (Kate Beckinsale), seorang Death Dealer, sangat berambisi untuk menghabisi para lycan karena telah membantai keluarganya 600 tahun lalu.
Saat sedang menyelidiki peluru baru yang bisa membunuh vampir, Selene bertemu dengan Michael Corvinus, manusia yang diburu oleh lycan. Selene yang terkenal keras kepala, mulai jatuh hati dengannya dan berusaha untuk menyelamatkannya.
3. Interview with the Vampire: The Vampire Chronicles
Selain Dracula, film vampir tahun 90-an yang ambil tema horor gothic lainnya adalah Interview with the Vampire: The Vampire Chronicles. Film tersebut jadi batu loncatan Brad Pitt dalam meraih kesuksesan di Hollywood, karena setelahnya Ia meraih sukses dalam film Se7en (1995) dan Fight Club (1999). Setelah mengalami lika-liku kehidupan sebagai vampir, Louis bertemu dengan seorang gadis bernama Claudia (Kirsten Dunst), yang sekarat karena wabah penyakit. Louis pun mengubah Claudia menjadi vampir, dan memulai hidup baru dengannya.
4. Dracula Untold
Dracula Untold merupakan sebuah film tentang vampir yang mengambil latar sebelum Renaissance. Film tersebut berkisah tentang kehidupan Vlad Tepes, seorang Pangeran dari Wallachia dan Transylvania. Dia dikenal sebagai “Vlad the Impaler” setelah membantai ribuan korbannya dengan menusuk mereka menggunakan tombak. Suatu hari, Vlad dan tentaranya menemukan helm prajurit Ottoman yang hanyut di sungai. Ia mengikuti aliran sungai tersebut dan menemukan sebuah gua, dan diserang oleh makhluk humanoid yang membunuh rombongan Vlad.
5. Van Helsing
Terinspirasi dari karakter dalam novel Bram Stoker, film vampir berjudul Van Helsing berkisah tentang seorang pemburu monster bernama Gabriel Van Helsing (Hugh jackman) yang ditugaskan oleh Vatikan untuk membantu keturunan terakhir Valerious dalam misi membasmi Dracula di Transylvania. Bersama dengan seorang biarawan bernama Carl (David Wenham), Van Helsing memulai perjalanannya menuju Rumania. Di Transylvania, Velkan Valerious terbunuh dalam upaya untuk menjebak dan membunuh manusia serigala, dan Anna (Kate Beckinsale) diserang oleh pengantin Dracula tak lama setelah kedatangan Van Helsing. Film vampir ini benar-benar membuat suasana jadi menegangkan!